Blue Fire Pointer

Minggu, 19 Mei 2013

Manfaat kulit buah manggis

Manfaat kulit buah manggis
Siang  sobat sekarang saya akan memberitahukan manfaat kulit buah manggis bagi sobat yang belum tau.....
oke langsung saja kita baca......
Buah manggis itu selain rasanya manis dan enak ternyata banyak mengandung manfaat bagi kesehatan, apalagi khasiat yang dimiliki oleh kulitnya. Dibalik rasanya yang pahit, kulit buah yang memiliki nama latin Garcinia mangostana ternyata mengandung segudang khasiat. Kulit buah manggis mengandung 2 senyawa alkaloid, yaitu sejumlah zat warna kuning yang berasal dari 2 metabolit, yaitu mengostin dan B-mangostin. Mangostin merupakan komponen utama, sedangkan B-mangostin merupakan konstituen minor. Kemudia, ditemukan metabolit baru dari kulit buah manggis, yaitu 1,3,6,7-tetrahidrosi-2,3-di(3-metil-2-butenil) xanthone yang diberi nama a-mangostanin.
Kulit buah manggis mengandung mangostin (1,3,6-trihidroksi-7-metoksi-2,8-bis(3metil-2-butenil)-9H-xanten-9-on). Mangostin merupakan tipe baru dari histamin. Mangostin yang merupakan hasil isolasi dari kulit buah manggis mempunyai aktivitas antiinflamasi dan anti oksidan. Dari hasi studi farmakologi dan biokimia dapat diketahi bahwa mangostin secara kompetitif menghambat reseptor histamin H tempat reseptor H1 pada sel otot lunak secara utuh.


Khasiat kulit buah manggis untuk menghambat pertumbuhan sel kanker
Terdapat lebih dari 200 jenis bahan xanthon di alam, tetapi lebih dari 40 jenis xanthon terdapat dalam buah manggis dan ini merupakan kandungan terbanyak. Kulit buah buah manggis ini mengandung senyawa xanthon yang meliputi mangosting, mangostenol, mangostinon A, mangostenon B, trapezifolizanthone, tovophylin B, alfamangostin, beta mangostin, garcinon B, mangostanol, flavonoid, epicatechin, dan gartanin. Kadar xanthon di dalam kulit buah manggis mencapai 123,97 mg per ml. Xanthon berhasiat sebagai antioksidan dan antikanker, diantaranya adalah kanker payudara, kanker paru-paru, kanker prostat, kanker hati, kanker pencernaan, dan leukemia. Ekstrak kulit manggis bersifat antiproliferasi sehinga dapat menghambat pertumbuhan sel kanker. Xanthone dalam kulit manggis juga dapat menyembuhkan penyakit tuberculosis (TBC), asma, dan sebagai aniinfalamsi serta anti diare. Tak hanya itu, kulit buah manggis juga dapat digunakan untuk atasi penyakit jantung koroner dan HIV. Dan masih banyak lagi khasiat kulit buah manggis lainnya.
Khasiat kulit buah manggis untuk menghambat pertumbuhan bakteri
Kulit buah manggis diketahui mempunyai daya antimikroba terhadap beberapa bakteri. Diantaranya telah dilakukan penelitian terhadap aktivitas xanthon dalam kulit manggis terhadap pertumbuhan staphylococcus aureus yang seisten terhadap antibiotik metisilin. Hasilnya menunjukkan bahwa satu isolate aktif, alfamangostin, yang merupakan salah satu derivat xanthon, menghambat pertumbuhan bakteri tersebut dengan MIC sebesar 1,57-12,5 ug/mL.

Khasiat kulit buah manggis sebagai obat anti jamur
Kulit buah manggis juga bersifat anti jamur. Aktivitas anti jamur hasi isolasi beberapa xanthon (salah satu jenis zat warna pada manggis) yang berasal dari kulit buah manggis dan beberapa derivat mangostin dapat menghambat pertumbuhan jamur Fusarium axysporum, Alternaria tenuis, dan Drechela oryzae.

Khasiat kulit buah manggis sebagai perisai tubuh terhadap radikal bebas
Penelitian anti inflamasi dari kulit buah manggis dilakukan dengan menggunakan mangostin dari ekstrak etanol 40%, yang mempunyai aktivitas penghambatan yang kuat terhadap pelepasan histamin dan sintesis prostaglandin E2 sebagai mediator inflamasi. Ekstrak metanol kulit buah manggis mempunyai efek meredam radikal bebas yang kuat.
Khasiat kulit manggis sebagai obat alami
Banyak manfaat yang dapat diambil dari kulit buah manggis, terutama sebagai obat alami untuk menyembuhkan berbagai penyakit, seperti:
Kulit buah manggis sebagai pewarna alami dan bahan baku obat-obatan
Kulit buah manggis sebagai obat alami penyakit Disentri
Ambil kulit dari 2 buah manggis, dicuci dan dipotong-potong, lalu direbus denga 4 gelas air sampai volume tinggal setengahnya. Setelah dingin, disaring, lalu diminum dengan madu bila perlu. Minum 2 kali sehari masing-masing sebanyak 3/4 gelas.
Kulit buah manggis sebagai obat Diare
- Ambil kulit dari 2 buah manggis yang masak, dicuci dan dipotong-potong, lalu direbus dengan 3 gelas air sampai volume tinggal setengahnya. Setelah dingin, disaring, kemudian diminum dengan madu seperlunya. Minum 2 kali sehari masing-masing 3/4 gelas.
- Cuci bersih 5 gr kulit buah manggis segar, 2 genggam daun senduduk muda yang masih segar, dan 3 lembar daun sembung segar. Rebus 1,5 gelas air besih sampai tersisa setengah gelas. Setelah dingin, disaring dan diminum untuk tiga kali. Yaitu pagi, siang dan sore.

Kulit buah manggis sebagai obat Wasir
Keringkan kulit buah delima dan kuit buah manggis, buat menjadi serbuk untuk diminum
Khasiat kulit buah manggis untuk menyembuhkan Radang Amandel
Kumpulkan kulit buah manggis yang telah masak, cuci hingga bersih, dan masukkan kedalam air mendidih. Satu buah kulit manggis direbus dengan 2 liter air. Setelah beberapa menit, angkat dan saring lalu dinginkan. Gunakan untuk berkumur, usahakan sampai mengenai bagian amandel, tetapi jangan sampai tertelan. Ulangi beberapa kali sampai amandel tidak bengkak lagi.
Kulit buah manggis sebagai obat sariawan
Ambil kulit dari 2 buah manggis, dicuci dan dipotong-potong. Selanjutnya rebus denga 3 gelas air sampai volume tinggal setengahnya. Setelah dingin, saring dan gunakan untuk berkumur dan diminum. Lakukan 3-6 kali sehari sebanyak 2 sendok makan.
Kulit buah manggis dapat mempercepat penyembuhan luka dan gigitan serangga
Kulit buah manggis yang telah kering ditumbuk halus dan dicampur dengan sedikit minyak, lalu diletakkan pada luka atau bengkak gigitan serangga.
Kulit buah manggis dapat memutihkan gigi
Kulit buah manggis dibakar dan ditumbuk hingga halus dan gunakan sebagai pasta gigi.
Khasiat kulit buah manggis untuk Rematik/asam urat/kanker
Kulit buah manggis diiris kecil-kecil, kemudian dijemur sampai kering. Celupkan 2-3 iris kulit buah manggis kering ke dalam 2 gelas air panas. Setelah hangat dan warna air menjadi ungu, ramuan dapat diminum. Rasanya agak sepet tapi enak
Khasiat kulit buah manggis untuk meredakan berak berdarah
Ambil kulit manggis, cuci dan keringkan (dijemur sampai kering). Rebus bersama 5 cawan air hingga tinggal 1 cawan pekat. Minum secara teratur
Khasiat kulit buah manggis untuk mengobati pendarahan bagi wanita
Ambil kulit dari 1/2 buah manggis, rebus lalu diminum.
Gejala pendarahan pada wanita adalah sebagai berikut:
-Keluar darah diluar haid -Darah keluar selama 1 bulan tanpa henti
-Keluar darah dari kemaluan setelah buang air besar 
Kulit buah manggis sebagai minum tonik
Air rebusan kulit buah manggis digunakan sebgai minuman tonik.
Ternyata kulit buah manggis dapat digunakan untuk meredakan dan mengobati keputihan, nyeri tenggorokan, radang selaput lendir kandung kemih, radang usus, suplemen diet, antioksidan, dan antikanker, serta meningkatkan daya tahan tubuh terutama bagi pengidap HIV/Aids.

Rabu, 15 Mei 2013

Cara memasang music di blog

Cara memasang music di blog

selamat malam semuanya kali ini saya akan menulis tentang cara memasang music ke dalam blog
music dan blog memang merupakan penggabungan yang tepat. Kini anda bisa menambahkan musik ke dalam blog anda,  yang dimana ketika ada orang yang membuka blog anda maka musik ini akan segera diputar. tertarik dengan hal ini ?

 oke langsung saja di baca.

Hal pertama yang perlu anda lakukan adalah dengan memilih musik apa yang ingin anda putar di blog anda. Saya sudah siapkan link dimana anda bisa mencari lagu yang anda inginkan berdasarkan artist nya. ayo klik di sini


Kebetulan saya suka dengan lagu ost film Aladdin~A whole new world. etelah anda memilih lagu yang anda suka, silahkan copy kode yang disediakan. (Perhatikan Gambar Berikut !)


  • Setelah itu, sekarang buka blogger.com dan login dengan menggunakan akun blogger anda
  • Masuk ke bagian TATA LETAK lalu klik TAMBAH GADGET (terserah sesuka kalian mau taruh di mana)
  • Pilih HTML/JAVA SCRIPT
  • Silahkan paste kode yang tadi sudah anda copy dari Divine-Music
  • Kemudian pilih SAVE dan sekarang lihat hasilnya 
Cukup menarik bukan ? Penting untuk diingat oleh anda bahwa tidak semua pengunjung blog menyukai lagu yang anda pasang. Oleh karena itu anda harus pinta-pintar memilih lagu apa yang akan anda putar di blog anda. Lagu tersebut pun bisa anda ganti-ganti tergantung keinginan anda, cukup dengan merubah kode nya saja maka lagu akan segera terganti.
Baiklah, saya rasa artikel kali ini mengenai Cara Memasang Musik di Blog cukup sampai disini saja. Semoga bermanfaat !
 
 


Selasa, 14 Mei 2013

Manfaat Buah Merah PAPUA

Khasiat Manfaat buah merah Papua



Jika dilihat dari kandungan tokoferol dan betakarotennya yang sangat banyak maka minyak sari buah merah  sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia juga karena mengandung berbagai macam vitamin dan mineral. Oleh karena sangat banyaknya kandungan buah merah hingga bisa disebut sebagai multivitamin yang berkhasiat atau dapat dijadikan pendamping obat resep dokter.



Beberapa macam jenis penyakit yang dapat disembuhkan menggunakan buah merah adalah : HIV/AIDS, kanker payudara, kista rahim, stroke, tumor, Hepatitis, jantung koroner, menormalkan peredaran darah, darah tinggi, Asam urat, Ambeien, Pegel linu, Ganguan mata, ganguan paru-paru, brookitis, asma/sesak nafas, osteoporosis, membantu system kerja otak, meningkatkan libido, stamina, maag/gangguan pencernaan akibat asam lambung. Buah merah juga sangat baik untuk kesehatan anak-anak, ibu hamil dan para  kaum manula.


1. AIDS
Walaupun telah bertahun-tahun para ahli mencoba membuat obat yang dapat menyembuhkan AIDS tetap saja obatnya masih belum bisa ditemukan. Mungkin Anda sendiri merasa tidak percaya mengenai khasiat buah merah yang satu ini. Namun khasiat buah merah dalam menyembuhkan AIDS sudah terbukti. Salah satu seorang yang terbebas dari cengkeraman kematian akibat AIDS adalah Agustina Sawery.
Agustina Sawery pernah menurun berat tubuhnya dari 50 kg menjadi 27 kg. Ia pernah mengalami infeksi anus, gangguan fungsi hati, mulut bercendawan dan infeksi paru-paru. Nampaknya Agustina tinggal menunggu jam kematiannya. Maka dia datang kepada Drs I Made Budi MS.Saat itu Made sudah dikenal luas di Papua lantaran kerap mengobati penyakit seperti kanker dengan ekstrak buah merah. Kemudian Agustina diberikan ekstrak buah merah yang dia konsumsi tiga kali sehari.

Sejak dia mengkonsumsi buah merah keadaannya mulai membaik. Berat badannya yang pernah turun sampai menjadi 27 kg mulai meningkat menjadi 46 kg. Kulitnya yang semua busik menjadi mulus kembali. Rambutnya yang sempat rontok mulai tumbuh lagi. Agustina menjadi jauh lebih bugar.
Dikabarkan bahwa kemampuan buah merah menyembuhkan AIDS adalah karena buah merah mengandung banyak tokoferol dan betakaroten yang sangat tinggi. Kedua kandungan ini berfungsi sebagai antioksidan dan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh manusia. Tokoferol dan betakaroten ini akhirnya berkombinasi untuk memecah asam amino yang dibutuhkan oleh virus penyebab AIDS, HIV, sehingga virus tersebut tak dapat melangsungkan hidupnya.


2. Kanker dan Tumor
Khasiat lain dari buah merah adalah mengobati kanker dan tumor. Kanker dan tumor tak diragukan lagi adalah salah satu penyebab kematian terbesar. Disebabkan oleh apa kanker dan tumor itu? Penyakit ini disebabkan oleh ketidakteraturan hormon dalam tubuh yang menyebabkan tumbuhnya daging di jaringan tubuh normal.

Buah merah Papua dapat mengobati kanker karena kandungan tokoferolnya yang sangat tinggi, yaitu mencapai 11.000 ppm dan betakarotennya mencapai 7.000 ppm. Kedua senyawa ini berfungsi sebagai antioksidan dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta mencegah pembiakan sel-sel kanker di dalam tubuh.


3. Stroke dan Darah Tinggi
Stroke disebabkan oleh darah yang telah membeku dan penyempitan pembuluh darah. Salah satu penyebab penyakit ini adalah darah tinggi. Tekanan darah tinggi menyebabkan penggumpalan darah sehingga pembuluh darah menyempit, akibatnya supplai darah berkurang. Lebih dari itu, pembuluh darah bisa pecah. Penyakit ini, bila tidak menyebabkan kematian, dapat menyebabkan kelumpuhan anggota badan.

Darah tinggi sendiri disebabkan oleh kerja jantung yang memompa darah terlalu cepat. Hal ini salah satunya disebabkan oleh karena darah kekurangan oksigen atau oksigen yang terlalu kental.
Buah merah Papua mengandung tokoferol yang dapat mengencerkan darah dan memperlancar sirkulasi darah sehingga kandungan oksigen dalam darah menjadi normal.


4. Asam Urat
Asam urat disebabkan karena terganggunya fungsi lever sehingga lever memproduksi asam urat secara berlebihan. Asam urat akhirnya tertampung di dalam ginjal menjadi batu dan dibawa ke ujung-ujung jari tangan dan kaki serta mengumpul di sana.
Tokoferol dalam buah merah Papua dapat mengencerkan darah dan memperbaiki sistem kerja lever. Sistem kerja lever, setelah diperbaiki, memproduksi kadar asam urat yang normal.


5. Diabetes Mellitus (Kencing Manis)
Penyakit ini disebabkan karena kelenjar pankreas tidak mampu memproduksi insulin dalam jumlah yang memadai/cukup. Akibatnya, kandungan gula dalam darah menjadi meningkat.
Kandungan tokoferol dalam buah merah Papua dapat memperbaiki kerja pankreas sehingga fungsi pankreas menjadi normal kembali.


6. Osteoporosis
Disebabkan pengeroposan tulang, osteoporosis disebabkan oleh kekurangan kalsium pada tulang. Penyakit ini umumnya menyerang mereka yang sudah berusia senja atau kaum manula.
Buah merah Papua adalah herbal yang kaya akan kalsium sehingga dapat mencegah dan mengobati osteoporosis. Dalam 100 gram buah merah segar terkandung 54.000 miligram kalsium.


7. Gangguan Mata
Kandungan betakaroten yang tinggi dalam buah merah Papua mampu mengatasi banyak jenis penyakit mata yang disebabkan kekurangan vitamin A. Betakaroten diserap oleh tubuh dan diolah menjadi vitamin A.


8. Meningkatkan Kecerdasan
Kandungan omega 3 dan omega 6 dalam buah merah dapat merangsang daya kerja otak dan meningkatkan kecerdasan. Oleh karena itu buah merah cocok untuk dikonsumsi oleh anak-anak dan pelajar.


9. Meningkatkan Gairah dan Kesuburan
Buah merah, menurut mereka yang mengkonsumsinya, dapat membantu meningkatkan gairah seksual kaum pria. Efek pengobatan bervariasi, ada yang bereaksi setelah 15 menit meminumnya, ada juga yang setelah satu atau dua jam meminumnya.
Vitamin E dalam buah merah Papua dapat membantu meningkatkan produksi sperma. Selain itu, buah merah mengandung energi tinggi, yaitu 360 kalori.

Selain khasiat-khasiat yang telah disebutkan di atas, buah merah Papua dikabarkan dapat juga mengobati penyakit lambung, wasir, gangguan pada paru-paru dan sebagainya.